Bakti Sosial Brimob Jatim
Dalam Rangka HUT Brimob Ke-80
humaskorpsbrimob Rabu, 12 November 2025.
1 SST Kompi 2 Batalyon A Pelopor dpp Danki
AKP Hartono,S.E. melaksanakan kegiatan Bakti Sosial di lokasi bersejarah Tugu Pahlawan, Surabaya. Kegiatan ini sebagai rangkaian dari HUT ke-80 Korps Brimob Polri. Kegiatan ini menjadi wujud nyata dari komitmen Brimob Polri dalam menjalin kedekatan dan kepedulian terhadap masyarakat. Kehadiran personel Brimob di tengah masyarakat tidak hanya sebagai aparat penegak hukum, namun juga sebagai mitra yang sigap membantu, memperkuat ikatan emosional antara Polri dan warga, khususnya dalam momen spesial peringatan hari jadi Korps Brimob Polri.
Fokus utama dari kegiatan Baksos kali ini adalah pembagian paket Sembako. Pembagian Sembako ini diharapkan dapat meringankan sedikit beban ekonomi harian para penerima, menunjukkan bahwa momentum peringatan HUT Brimob adalah juga momentum berbagi kebahagiaan.