Sosialisasi Pembinaan dan Penyuluhan Bahaya Penyalahgunaan dan Peredaran Narkoba

 

Pada hari Senin, tanggal 23 Juni 2025, sekitar pukul 11.00 WITA, telah dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Pembinaan dan Penyuluhan Bahaya Penyalahgunaan dan Peredaran Narkoba. Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan lancar.

 

Acara tersebut diselenggarakan sebagai bagian dari upaya preventif untuk menekan angka penyalahgunaan narkoba, khususnya di kalangan generasi muda dan masyarakat umum. Sosialisasi ini menghadirkan narasumber dari Badan Narkotika Nasional dan Polsek setempat yang memberikan penjelasan mengenai jenis-jenis narkoba,.

 

Dalam sambutannya, anggota polsek menyampaikan bahwa penyalahgunaan narkoba merupakan ancaman serius bagi masa depan bangsa. Oleh karena itu, diperlukan peran aktif dari seluruh elemen masyarakat, termasuk keluarga, sekolah, dan instansi pemerintahan, untuk bersama-sama memerangi peredaran gelap narkoba.

 

Peserta yang terdiri dari pelajar, tokoh masyarakat, serta perangkat desa terlihat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka juga diberikan kesempatan untuk bertanya dan berdiskusi secara langsung dengan narasumber.

 

Melalui kegiatan ini, diharapkan kesadaran dan kewaspadaan masyarakat terhadap bahaya narkoba semakin meningkat, serta terbentuknya komitmen bersama untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan bebas dari narkoba.